Kamis, 28 Mei 2015

Makan Tulang

Kebiasaan dari Kucing Jalanan adalah makan makanan sisa yang telah di buang oleh manusia. Apa pun bisa dimakan asalkan berbau amis, meskipun sudah berhari-hari lamanya telah terbuang Kucing Jalanan masih ingin memakannya. Dasar Kucing Jalanan melihat tulang ayam dan tulang ikan saja menjadi makanan ternyaman untuknya.

seperti kehidupan, Kucing Jalanan banyak memakan manis, asam, asinnya Dunia (Kata Pepatah). Bertahan hidup seperti yang dilakukannya adalah hal biasa.

bertemu dengan bala berandalan si anjing yang siap-siap untuk mencabik-cabik tubuhnya yang mungil. "gggggrrrrrrrrrrr........" si anjing menggeram. karena dengan lancang mengambil wilayah kekuasaannya. jika saja si Kucing Jalanan tidak menemukan sisa tulang ayam dan ikan itu, tulang-tulang itu telah menjadi milik si anjing berandalan. aahhh..... nasi sudah menjadi bubur. bagaimana bisa makanan yang sudah dimakan bisa dikembalikan utuh. si anjing hanya bisa menggeram dengan gigi taring yang panjang dia tampakan pada si Kucing Jalanan.

Kucing Jalanan mencuci mulut dengan lidahnya dan bersikap santai di hadapan anjing yang sedang marah dan pergi berlalu begitu saja.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar